Perawatan dan pembersihan
- Sebelum mulai dengan pekerjaan pada perkakas listrik, tariklah steker dari stopkontak.
- Perkakas listrik dan lubang ventilasi harus selalu dibersihkan agar perkakas dapat digunakan dengan baik dan aman.
Jika kabel listrik harus diganti, pekerjaan ini harus dilakukan oleh Bosch atau Service Center untuk perkakas listrik Bosch resmi agar keselamatan kerja selalu terjamin.
Pelumas:
Oli mesin SAE 10/SAE 20
- Jika perlu, lumasi perkakas listrik pada bagian-bagian yang ditunjukkan (lihat gambar P).
Service Center Bosch resmi akan melakukan pengerjaan tersebut dengan cepat dan andal.
- Buanglah zat pelumas dan pembersih berdasarkan aturan lingkungan yang berlaku. Taatilah peraturan yang berlaku.
Tindakan oleh produsen:
- Awalan start yang perlahan
- Perkakas listrik dipasok dengan mata gergaji yang dirancang khusus untuk mengurangi kebisingan
Tindakan oleh pengguna perkakas:
- Pasang perkakas listrik pada bidang kerja yang stabil sehingga vibrasi berkurang
- Gunakan mata gergaji dengan fungsi mengurangi kebisingan
- Bersihkan mata gergaji dan perkakas listrik secara berkala